Metaranews.co, Kabupaten Kediri – Konferensi Cabang (Konfercab) ke-12 Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Kediri digelar di Gedung Serbaguna PCNU Desa Sukorejo, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri, Sabtu (9/3/2024).
Konfercab ke-12 GP Ansor Kabupaten Kediri ini dihadiri ratusan peserta delegasi pengurus cabang, ranting, dan tamu undangan,
Adapun Konfercab ke-12 GP Ansor Kabupaten Kediri kali ini mengusung tema ‘GP Ansor Satu Barisan Menuju NU Masa Depan’.
Ketua Pelaksana Konfercab ke-12 GP Ansor Kabupaten Kediri, Samsul Munir mengatakan, tema tersebut diambil karena banyaknya perubahan dampak era globalisasi saat ini.
Selain berdampak positif dengan cepatnya arus informasi, namun Samsul menilai era globalisasi juga memberikan dampak negatif seperti degradasi moral.
“Oleh karenanya, ke depan tema ini untuk mengembalikan atau mengawal tradisi baik yang sudah berjalan di NU kepada setiap kader-kader,” kata Samsul, Sabtu (9/3/2024).
Samsul menyebut, salah satu tradisi yang dipegang teguh oleh GP Ansor ialah para kader harus patuh, taat, dan tunduk pada kiai dan ulama di keluarga besar Nahdlatul Ulama.
Sekadar diektahui, Konfercab ke-12 GP Ansor Kabupaten Kediri ini dihadiri sebanyak 427 peserta dari delegasi pimpinan cabang maupun ranting.
Konfercab ke-12 ini akan diselenggarakan mulai pukul 07.00 WIB sampai dengan 23.00 WIB. Puncak acara akan dilakukan pemilihan kepengurusan GP Ansor Kabupaten Kediri yang baru.
“Mudah-mudahan tepat waktu, tidak sampai mundur,” harap Samsul.