Tribute to Didi Kempot, Pare String Ensemble Bikin Ambyar Kediri

Metaranews.co
Pare String Ensemble gelar konser Tribute to Didi Kempot. (rentakasetyo/metara)

Metaranews.co, Kediri – Alunan Melodi musik orkestra mengiringi syair-syair legenda campur sari Didi Kempot dan menggema di Jalan Anyelir, Pare, Kediri, Minggu (22/5/2022) malam. Itu merupakan sebuah konser mini yang diadakan untuk mengenang 2 tahun meninggalnya The GodFather of Broken Heart.

Konser yang bertajuk Tribute to Didi Kempot ini digagas oleh komunitas musik Pare String Ensemble. Sebuah komunitas musik orkestra yang bermarkas di Kampung Inggris, Pare.

Bacaan Lainnya

Wakil Ketua, Pare String Ensemble, Sandy Boga Pratama Husni Thamrin mengatakan, konser ini sengaja digagas untuk mengenang sosok legenda campur sari, Didi Kempot.

Metaranews.co
Pare String Ensemble gelar konser Tribute to Didi Kempot. (rentakasetyo/metara)

Baginya pelantun lagu Stasiun Balapan itu merupakan sosok yang istimewa karena lagunya dapat diterima oleh banyak orang baik tua maupun muda. Dan tak hanya di Jawa namun di seluruh Indonesia.

“Meskipun almarhum konsisten menggunakan bahasa Jawa namun bisa digandrungi dimana-mana tak hanya di jawa,” jelas pria yang kerap dipanggil Saga itu, Minggu (22/5/2022).

Saga mengatakan, tak hanya konser, dalam acara ini para pengunjung juga diajak untuk melakukan do’a bersama untuk sang maestro. Dan setelah itu para penonton diajak untuk menikmati lagu-lagu populer dari The GodFather of Broken Hearth.

Metaranews.co
Pare String Ensemble gelar konser Tribute to Didi Kempot. (rentakasetyo/metara)

“Ada sebanyak 7 lagu dari beliau (Didi Kempot) yang dinyanyikan hari ini, dan diiringi oleh musik orkestra dari kita,” katanya.

Saga menyebut, kegiatan serupa ini dilakukan setiap tahun olehnya dan komunitas, namun dengan tajuk yang berbeda. Selain dangdut campur sari seperti yang dilakukan hari ini, sebelumnya ia dan kawan-kawan membuat konser orkestra dengan nuansa Pop, Rock hingga keroncong.

“Kami rutin setiap tahun mengadakan konser seperti ini sejak 2017 yang lalu. Untuk tempatnya di beberapa titik ramai di Kabupaten Kediri,” katanya.

Lebih lanjut ia mengatakan, dalam konser Tribute to Didi Kempot ini ia bekerjasama dengan Angota DPRD Kabupaten Kediri dari Partai Nasdem yakni Khusnul Arif.

“Kebetulan kami di acara ini ikut di kegiatan Pokok-pokok Pikiran (Pokir) dari beliau Pak Khusnul Arif,” tutupnya.(E2)

 

 

 

 

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *