Ular Kobra Masuk di Kamar Rumah Warga, Damkar Sempat Kesulitan Evakuasi

Petugas Damkar mengevaluasi ular kobra (Foto: Damkar Kediri)
Petugas Damkar mengevaluasi ular kobra (Foto: Damkar Kediri)

Metaranews.co, Kabupaten Kediri – Seekor Ular Kobra menghebohkan warga Dusun Jambean, Desa Seketi, Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri, Selasa (16/4/2024) dini hari.

Ular sepanjang dua meter itu muncul di sebuah kamar rumah warga di Dusun Jambean milik Bambang Hermanto (52 tahun).

Bacaan Lainnya

Kemudian pemilik rumah melaporkan ke kantor Damkar Pos Ngadiluwih, Kabupaten Kediri, untuk dilakukan evakuasi pada pukul 00.45 WIB.

Penangkapan ular ini berlangsung dramatis dan sempat menyulitkan petugas damkar. Hewan melata ini sempat melawan saat dievakuasi lantaran badannya yang lincah dan panjang.

Bahkan, tangan petugas damkar sempat digigit hewan melata tersebut namun masih terlindungi dengan sarung tangan.

“Kendalanya karena ularnya kobra, jadi agak membahayakan petugas. Bahkan sempat menggigit tapi ke sarung tangan petugas. Untungnya sarung tangannya tidak tembus,” kata salah seorang petugas evakuasi dari Damkar Pos Ngadiluwih, Rico Setiyawan, Selasa (16/4/024).

Rico menjelaskan, petugas melakukan evakuasi penanganan ular kobra itu berlangsung hampir selama satu jam.

Ia menduga, ular kobra yang di evakuasi tersebut kemungkinan berasal dari persawahan sekitar rumah warga.

Ular ini dievakuasi ke kantor Damkar Pos Ngadiluwih untuk selanjutnya dilakukan perawatan dan pengamanan.

Pos terkait