Fans Inggris Kecewa, Minta Pecat Southgate Sebelum Kontra Wales

metaranews.co
Pelatih Inggris, Southgate. (detiksport)

Metaranews.co, Bola- Matchday kedua Grup B Piala Dunia 2022 Qatar di Stadion Al-Bayyt, Al-Kohr, Sabtu (26/11/2022) dini hari WIB, mempertemukan Inggris melawan Amerika Serikat. Pada laga tersebut, berakhir dengan skot kacamata. Namun jika ada yang pantas untuk siapa yang menang adalah AS. Bangkit dari awal yang gugup untuk menciptakan peluang yang lebih baik, dengan Weston McKennie dan Christian Pulisic peluang yang bagus, yang satu melambung dan satunya lagi membentur mistar gawang.

Inggris, sebaliknya, sama sekali tidak menawarkan apa-apa dalam serangan, sesuatu yang aneh mengingat mereka terlihat mematikan dalam kemenangan 6-2 atas Iran di matchday pertama.

Bacaan Lainnya

Media Inggris, Daily Star mengabarkan bahwa fans Timnas Inggris meminta pelatih Gareth Southgate untuk dipecat sebelum melawan Wales di Piala Dunia 2022.  Para fans kecewa lantaran kesal atas permainan Inggris yang buruk, sehingga harus berbagi hasil dengan AS.

“Seorang penggemar mencuit ‘diimbangi Amerika Serikat itu memalukan. Southgate harus dipecat saat ini juga’,” tulis Daily Star.

Peluang Inggris untuk lolos ke-16 besar cukup besar, mereka masih memiliki 4 Poin dengan memimpin di puncak klasmen Grup B. Dalam laga terakhir Grup B Piala Dunia 2022, Inggris bakal menghadapi Wales pada 29/11/2022 di Ahmad bin Ali Stadium, Al Rayyan.

“Apakah Southgate bisa dipecat di tengah turnamen?” ujar pendukung Inggris lainnya bertanya di media sosial yang dimuat Daily Star.

Selain itu, penggemar Inggris juga mengecam keputusan Southgate yang tidak memainkan Phil Foden dan Trent Alexander-Arnold demi memperkaya kreativitas permainan.

“Setiap orang yang menonton pertandingan dapat melihat bahwa Foden harus masuk menggantikan Mason Mount kecuali Southgate,” imbuh fans Inggris masih dikutip dari Daily Star.

“Dia adalah alasan mengapa skuad Inggris yang berbakat ini tidak akan pernah memenangkan apa pun,” jelasnya gondok terhadap Southgate.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *