Hijrah, Cristiano Ronaldo Resmi Berlabuh ke Klub Liga Arab Al Nassr

Cristiano Ronaldo Diperkenalkan oleh Al Nassr. (Instagram @Al Nassr)

Metaranews.co, Bola – Karir Cristiano Ronaldo, setelah memutuskan berpisah dengan Manchester United kini terjawab. Mega bintang asl Portugal itu kini berlabuh ke klub Atas Saudi, Al Nassr.

Hal tersebut juga telah dikonfirmasi akun media sosial Al Nassr yang menuliskan bahwa sang Mega bintang telah merapat ke tim yang identik dengan baju kuning tersebut.

Bacaan Lainnya

“Ini adalah penandatanganan yang tidak hanya akan menginspirasi klub kami untuk kesuksesan yang lebih besar tetapi juga menginspirasi liga kami, negara kami, dan generasi masa depan anak laki-laki dan perempuan untuk menjadi versi terbaik dari diri mereka sendiri. Sambut Cristiano di rumah nama baru Anda,” tulis pernyataan Al Nassr melansir akun media sosialnya, Sabtu (31/12/2022).

Di Al Nassr, pemain berjuluk CR7 ini nantinya akan mendapatkan kontrak 2,5 tahun dengan gaji mencapai 173 juta poundsterling tau jika dirupiahkan sekitar Rp 3,2 triliyun per tahunnya.

Ronaldo sendiri memutuskan untuk berpisah dari klub sebelumnya Manchester united (MU) sebelum berlangsungnya Piala Dunia Qatar 2022.

Ronaldo dan MU resmi berpisah setelah MU memutus kontrak kapten Portugal tersebut setelah wawancara kontroversialnya menyebar ke jagad media sosial.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *