Usai Kalah dari Irak, Jokowi Ingatkan Timnas Indonesia Tetap Rebut Tiket Olimpiade Paris 2024 Lawan Guinea

Jadwal Timnas Indonesia vs Guinea
Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024 (pssi)

Metaranews.co, Olahraga – Timnas U-23 Indonesia tetap mendapat apresiasi dari Presiden Joko Widodo (Jokowi), meski kalah melawan Irak dalam perebutan juara 3 Piala Asia U-23.

Seperti diketahui, Timnas U-23 Indonesia harus menelan kekalahan 1-2 saat melawan Irak, Kamis 2 Mei 2024. Akibat kekalahan ini, Timnas U-23 Indonesia gagal mengamankan tiket Olimpiade Paris 2024, dan harus berjuang menghadapi lawan berat perwakilan Afrika, Guinea, agar bisa lolos ajang 4 tahunan itu.

Bacaan Lainnya

Jokowi pun mengingatkan agar Indonesia rela kalah dari Irak.

“Timnas Sepakbola U-23 Indonesia harus rela setelah dikalahkan Irak 1-2 dalam perjuangannya di Piala Asia AFC U-23,” ujar Jokowi dalam akun X (dulu Twitter), Jumat, (3/5/2024).

Menurut Presiden sebagai tim sebutan, langkah Indonesia bisa mencapai fase semifinal sudah layak diapresiasi.

Presiden memberikan semangat kepada para pemain Timnas dalam melawan wakil Afrika yakni Guinea untuk perebutan tiket Olimpiade Paris 2024.

“Sebagai tim debutan, capaian hingga semifinal layak diapresiasi. Tetap semangat, Garuda Muda, rebutlah tiket Olimpiade Paris 2024 di laga playoff melawan Guinea!” pungkasnya.

Sebelumnya Timnas U23 Indonesia menyerah 1-2 dari Irak pada perebutan juara ketiga Piala Asia U23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Kamis (2/5/2024) malam WIB.

Timnas U23 Indonesia sebenarnya mencetak gol lebih dahulu lewat Ivar Jenner menit 19. Namun Irak berhasil menyamakan kedudukan menit 27 berkat gol Zaid Tahseen.

Laga berlanjut tambahan waktu 2×15 menit setelah skor imbang 1-1 bertahan di babak kedua. Petaka menghampiri Timnas U23 Indonesia saat kebobolan gol di tambahan waktu menit 96.

Ali Jasim membobol gawang Ernando Ari memanfaatkan umpan jauh dari Muntadher Mohammed. Gol Ali Jasim nyatanya menjadi akhir di laga ini.

Dengan hasil ini, Timnas U23 Indonesia harus puas menjadi juara 4 Piala Asia U23 2024. Selain menjadi juara keempat, Timnas U23 Indonesia masih menyisakan 1 cara lolos ke Olimpiade Paris 2024 yakni melawan Guinea di babak playoff.

Pos terkait