Metaranews.co – Berbagai merek smartphone mengumumkan kabar comeback-nya di Indonesia. Namun, di tengah kabar terbaru atau satu merek baru yang segera meluncurkan smartphone-nya di Indonesia. Merek anyar ini adalah INOI dengan produk INOI A35 Adventure.
Smartphone INOI A35 Adventure dilaporkan baru saja mengantongi sertifikasi di Tanah Air. A35 Adventure telah didaftarkan pada sertifikasi SDPPI milik Komdigi dengan nomor model ‘A350’.
Smartphone ini mengantongi nomor sertifikat ‘108186/DJID/2025’ yang terbit pada 4 Maret 2025. Selain itu, ponsel ini juga terdaftar di P3DN Kemenperin dengan nilai TKDN 35,60 persen.