Usai RUPS Luar Biasa Ferry Paulus Jabat Dirut PT LIB Gantikan Akhmad Hadian Lukita

metaranews.co
Ferry Paulus ditunjuk jadi Dirut PT LIB. (dok Bola.net)

Metaranews.co, Bola- Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa PT.LIB menyatakan Ferry Paulus menjabat sebagai Direktur Utama PT. LIB menggantikan Akhmad Hadian Lukita yang menjadi tersangka pada Tragedi Kanjuruhan 1 Oktober lalu.

Komisaris utama PT. LIB Juni Rahman menerangkan rapat tersebut beragendakan pergantian dewan komisaris dan dewan direksi yang diselenggarakan di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (15/11/2022).

Bacaan Lainnya

Pasca ditunjuknya sebagai Dirut PT. LIB, Ferry Paulus juga telah resmi mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Direktur Olahraga Persija Jakarta.

“Konflik of interest (konflik kepentingan – red) pasti enggak. Karena memang per hari ini saya mengundurkan diri dari Persija,” ujar Ferry Paulus saat konferensi pers usai RUPS Luar Biasa PT LIB di Hotel Sultan, Jakarta.

Ferry Paulus menjelaskan bahwa tugasnya tidaklah mudah, ia harus menyelesaikan tragedi Kanjuruhan supaya kompetisi liga Indonesia dapat segera bergulir.

“Jabatan ini adalah jabatan yang paling berat. Di mana mungkin teman-teman juga sudah tahu ya bahwa sepak bola kita baru saja mengalami satu tragedi yang belum pernah terjadi di Republik ini, dan merupakan tragedi kedua terbesar menelan korban,” ujar Ferry Paulus, usai RUPS.

“Saya dimintakan untuk membawa PT Liga Indonesia Baru memasuki satu dimensi yang baru menuju transformasi,” tambahnya.

Mantan direktur olahraga macan kemayoran tersebut juga menyebutkan bahwa jabatannya sekarang sebagai Dirut PT. LIB hanya bersifat sementara selama beberapa bula kedepan.

“Memang ini adalah kebulatan tekad dari teman-teman untuk minta saya membantu PT LIB. Memang catatannya banyak sekali, yang intinya persyaratan yang saya mintakan kepada teman-teman pemegang saham, saya hanya bersedia untuk dalam 2-3 bulan ke depan karena memang sejujurnya saya sendiri juga banyak kesibukan di luar daripada sepak bola,” tutur Ferry Paulus.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *