Tips Merawat Motor Injeksimu Agar Lebih Awet, Catat!!!

Ilustrasi mesin motor (Pixabay)

Metaranews.co – Tekhnologi injeksi pada motor kini sudah beredar luas dan hampir dipakai disetiap motor keluaran baru karena memiliki keunggulan lebih irit.

Namun tahukah kamu bahwa ada cara-cara khusus untuk merawat motor injeksi agar lebih awet meskipun sering dipakai. Berikut caranya;

Bacaan Lainnya

Memeriksa Kondisi ECU (Electronic Control Unit)

Salah satu hal yang harus dilakukan untuk merawat motor injeksi yaitu memeriksa ECU. ECU sendiri adalah pusat pengaturan sistem injeksi motor.

ECU ini yang menentukan jumlah bahan bakar pada klep injektor. Jika sistem ECU terganggu, maka sistem injeksi motor bisa mengalami gangguan  atau mogok.

Menggunakan Bahan Bakar  Berkualitas

Perawatan berikutnya yang harus dilakukan pada motor injeksi yaitu pastikan menggunakan bahan bakar beroktan di atas 90.

Bahan bakar oktan tinggi ini berguna untuk membuat pembakaran dalam mesin motor sempurna, sehingga mesin juga bisa bekerja sempurna serta erforma mesin pun lebih maksimal.

Melakukan secara Berkala

Motor injeksi juga harus diservis secara berkala. Biasanya, saat servis akan ada pengecekan ECU, ini berguna agar memudahkan Anda yang terlalu paham soal masalah mesin.

Biasanya servis dilakukan setiap 3 bulan sekali. Selain itu, pastikan servis di bengkel resmi agar mendapatkan pelayanan atau perawatan sesuai dengan standar yang ditentukan.

Ganti Oli secara Berkala

Biasanya, ganti oli dilakukan usai motor melakukan perjalanan dengan jarak tempuh 1.000 km, atau bisa juga setiap 2 bulan sekali. Pastikan  ganti oli tidak terlambat, karena kalau terlambat akan membuat kinerja mesin motor menurun.(E2)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *