Main Tandang, Arema FC Luluh di Kandang Borneo FC

Metaranews.co
Striker Arema FC Abel Camara yang absen saat laga perdana di kandang Borneo FC.

Metaranews.co, Malang– Arema FC harus rela menunda kemenangannya di laga perdana tandang Liga 1 2022. Skuad berjuluk Singo Edan ini tak berkutik ketika menghadapi tuan rumah Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda pada Minggu (24/7) sore. Tim besutan Eduardo Almeida luluh lantak dengan skor 3-0.

Striker anyar Arema FC, Abel Issa Camara tak tampak alias absen dalam laga perdana Arema di BRI Liga 1 2022. Dalam laga itu, Arema FC dibantai Borneo FC dengan 3 gol tanpa balas dalam pertadingan yang digelar di Stadion Segiri, Samarinda pada Minggu (24/7/2022).

Bacaan Lainnya

Lini serang Arema FC tampak tak begitu tajam tampa Abel Camara. Sejumlah peluang yang diciptakan tak mampu membuahkan sebuah gol. Justru gawang Arema kebobolan 3 gol tanpa balas dalam laga perdana Liga 1 2022.

Media Officer Arema FC, Sudarmaji menjelaskan bahwa Abel Camara memang harus menunda debutnya di BRI Liga 1 2022 ini. Dia menyebut kondisi stamina striker asing itu sedang bermasalah.

Dia mengatakan, kondisi Abel Camara kurang fit lantaran kelelahan. Terlebih, Abel Camara langsung diturunkan dan bertanding bersama Arema di Piala Presiden 2022 saat dia baru bergabung.

“Semoga kondisinya segera pulih, Abel Camara kita tahu menjalani jadwal padat di fase adaptasinya sejak pertama kali gabung dengan Arema FC pada 1 Juli lalu,” ujarnya.

Alhasil, Arema FC harus menelan kekalahan telak tanpa kehadiran Abel Camara. Arema tak mampu mengulang kenangan manis saat berjumpa dengan Borneo FC di final Piala Presiden 2022 lalu.

Brace Nur Hardianto di menit awal babak pertama dan gol penutup M Sihran di menit ke-90 menenggelamkan kenangan manis Arema FC di Bumi Samarinda.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *