Petasan Karbit Tiba-tiba Meledak Jelang Salat Idul Adha di Kediri, 5 Remaja Jadi Korban

Petasan Kediri
Caption: Lokasi ledakan petasan kantong kresek karbit di Masjid Darussalam Desa Nambaan, Kecamatan Ringinrejo, Kabupaten Kediri, Jumat (30/6/2023). Doc: Anis/Metaranews.co

Metaranews.co, Kabupaten Kediri – Tragedi ledakan petasan terjadi di Masjid Darussalam, Desa Nambaan, Kecamatan Ringinrejo, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Kamis (29/6/2023) kemarin.

Ledakan tersebut terjadi di kawasan masjid tersebut menjelang perayaan hari raya Idul Adha. Ada lima remaja yang menjadi korban pada insiden tersebut.

Bacaan Lainnya

“(Kejadiannya) kemarin sekitar jam 03.30 WIB menjelang salat subuh,” kata salah satu saksi kejadian, Kasdi (60), Jumat (30/6/2023).

Kasdi menceritakan, kejadian tersebut bermula saat kelima remaja tersebut memasukkan karbit ke dalam plastik, dengan maksud untuk membuat petasan guna memeriahkan perayaan hari raya Idul Adha.

Namun tiba-tiba petasan tersebut meledak.

Menurut Kasdi, ledakan tersebut diduga dipicu oleh radiasi ponsel.

“Kemungkinan radiasi HP,” tambahnya

Kasdi melanjutkan, dari kelima remaja yang menjadi korban salah satunya mengalami luka serius hingga harus dilarikan ke rumah sakit.

Sementara keempat korban lainnya telah dipulangkan usai pemeriksaan kesehatan pascaledakan.

Adapun kelima korban tersebut yakni MR (18), MS (17), RS (18), AS (19), dan NP (18), warga Desa Nambaan, Kecamatan Ringinrejo.

Lalu dampak ledakan petasan tersebut mengakibatkan kaca, plafon, dan gavalum masjid rusak.

Atas kejadian ini, sebanyak 20 kantong petasan turut diamankan pihak kepolisian.

“Ada 20 kantong kresek petasan dibawa pihak kepolisian,” tukasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *