Polisi Tangkap Pembobol ATM Bank Jatim di Kepanjen

ATM Machine (Unsplash)

Metaranews.co, Malang  – Mesin ATM Bank Jatim di Jalan Kawi, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang dibobol maling. Beruntung, tidak ada uang yang berhasil diambil. Peristiwa ini terjadi pada Jumat (22/7/2022) dini hari.

Percobaan pencurian ini diketahui seorang saksi yang akan mengambil uang. Saat memasuki ruangan ATM, ia melihat mesin ATM sudah dalam keadaan rusak karena dicongkel.

Bacaan Lainnya

“Saat saya masuk, kondisi mesin sudah dalam kondisi rusak bekas dicongkel” ucap saksi saat dimintai keterangan oleh polisi.

Ia juga menemukan alat-alat yang diduga digunakan pelaku untuk merusak ATM berserakan di sekitar mesin. Alat-alat tersebut di antaranya adalah satu buah pemotong besi, dua buah besi, dan barang pendukung lainnya. Pelaku juga meninggalkan sepeda motornya di lokasi kejadian.

Mengetahui hal tersebut, saksi dan satpam yang berada di sekitar lokasi langsung melapor ke Polsek Kepanjen.

“Tak membutuhkan waktu lama, pelaku berhasil ditangkap oleh tim gabungan Unit Reskrim Polsek Kepanjen dan Sat Reskrim Polres Malang pada pukul 05.00,” ujar Kasat Reskrim Polres Malang, AKP Donny Kristian Bara’langi.

Pelaku diketahui berinisial RH (32), ia kelahiran Kabupaten Probolinggo, namun saat ini berdomisili di Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang. Menurut keterangan pelaku, ia melancarkan aksinya seorang diri.

“Saat ini pelaku telah diamankan bersama barang bukti dan akan dilakukan proses hukum lebih lanjut,” kata Donny.

Atas perbuatannya, pelaku dikenakan Pasal 363 Jo Pasal 53 KUHP tentang percobaan pencurian dengan pemberatan.(E2)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *