Metaranews.co, News – Puncak arus balik lebaran 2024 diprediksi akan jatuh pada akhir pekan ini yaitu 14-15 April 2024. Hal ini disampaikan oleh Korlantas Polri mengutip dari suara.com.
Adapun imbauan untuk para pengguna mobil pribadi yang mudik lebaran 2024 maupun yang sedang melakukan liburan dengan menggunakan jalan tol diharapkan bersiap dan sebisa mungkin agar menghindari puncak arus ini.
Meski demikian, sejumlah ruas jalan tol akan diberlakukan diskon sebesar 20 persen yang berlaku mulai 17 April pukul 05.00 WIB, antara lain Tol Tangerang–Merak, Cikopo–Palimanan, dan Jombang–Mojokerto.
Tak hanya itu, diimbau agar para pengguna jalan tol agar memperhatikan rencana Rekayasa Lalu Lintas Bersama Kepolisian. Berikut penerapan rekayasa lalu-lintas one way di ruas tol:
Ruas Cipali diterapkan Jumat, 12 April 2024 pukul 08.00 – 24.00 WIB, Sabtu, 13 April 2024 pukul 08.00 – 24.00 WIB, dan Minggu 14 April 2024 pukul 14.00 – Selasa 16 April 2024 pukul 08.00 WIB.
Sebagai catatan bahwa Penerapan rekayasa lalu-lintas ini bersifat situasional sesuai diskresi kepolisian. Sebelumnya,saat memasuki Lebaran kedua, Jumat (12/4/2024) secara umum arus mudik di ruas tol.
Pewningkatan arus lalu lintas sempat terjadi di tol Jombang-Mojokerto tepatnya di exit tol Bandar dikarenakan meningkatnya volume kendaraan di jalur arteri Kecamatan Bandar Kedungmulyo, Jombang menuju Kediri.
Kemacetan dipicu kepadatan arus lalu-lintas di Simpang Tiga Mengkreng yang menjadi titik pertemuan tiga kabupaten, yaitu Kediri, Jombang, dan Nganjuk.
Sebagai salah satu upaya penguraian kepadatan ini, pihak kepolisian menerapkan rekayasa lalu-lintas. Kendaraan dari arah Surabaya yang melalui Tol Jombang–Mojokerto diarahkan keluar di Jombang/Nganjuk.
Pengalihan arus lalu-lintas ini untuk mengurangi volume kendaraan di Exit Bandar. Tercatat pada H+2 lebaran, sekitar 86 ribu kendaraan melintas di ruas tol Jombang–Mojokerto. Meningkat 41,9 persen dari hari sebelumnya.