Rentan Tak Independen, Ini Pesan Ketua Dewan Pers Kepada Jurnalis Jelang Pilkada

Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu saat diwawancara awak media (Anis Firmansyah/Metara)
Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu saat diwawancara awak media (Anis Firmansyah/Metara)

Metaranews.co, Surabaya – Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu berpesan kepada para jurnalis agar menjaga indepedensi pada masa Pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.

Pesan tersebut disampaikan Ninik saat menutup gelaran Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang digelar di Hotel Oakwood, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (3/5/2024) kemarin.

Bacaan Lainnya

“Daripada Pilpres kemarin, Pilkada ini head to head-nya lebih terasa. Maka saya pesankan kepada para wartawan menjaga independensi,” kata Ninik, usai gelaran UKW.

Ninik mengatakan, independensi wartawan sangat rentan di momentum Pilkada saat ini. Seluruh wartawan yang dinyatakan kompeten melalui UKW ini diharapkan agar tetap independen menghasilkan berita akurat, berimbang, dan tidak beritikad buruk.

Wartawan diharapkan untuk selalu menyuarakan kebenaran dan memberikan hak konstitusional yang jadi milik masyarakat.

“Dedikasi dan kerja keras saudara untuk ikut uji kompetensi bukan sekedar untuk menyandang gelar. Tapi melalui foto, narasi dan hasil pencarian fakta, Saudara telah memberi konstitusi pada masyarakat yaitu memberikan kebenaran, intelektual, dan mengajak masyarakat berpikir lebih,” jelasnya.

Adapun dalam UKW ini, sebanyak 133 orang mengikuti pelaksanaan ujian yang digelar Dewan Pers di Hotel Oakwood, Surabaya, Jawa Timur, selama dua hari Jumat-Sabtu (3-4/5/2024).

Penguji kompetensi tingkat Muda, Madya dan Utama tersebut berasal dari empat lembaga, yakni Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI), Pewarta Foto Indonesia (PFI), dan Lembaga Uji Kompetensi Universitas Dr Soetomo.

 

Pos terkait