Bendungan Karangkates, Lagu Baru Karya Mantan Wali Kota Malang asal Kediri, Peni Suparto

Metaranews.co
Mantan Wali Kota Malang, Peni Suparto merilis lagu barunya berjudul Bendungan Karangkates. (dok)

Metaranews.co, Malang – Meski telah memasuki usia tua, mantan Wali Kota Malang, Peni Suparto, tak mau berhenti berkarya. Kali ini, Peni menciptakan sebuah lagu untuk warga Malang dengan judul Bendungan Karangkates.

Lagu sendu bergenre pop ini diciptakan untuk menggambarkan kondisi alam di Malang yang gemah ripah lohjinawi. Bahkan, Bendungan Karangkates dinilai juga sebagai wisata alam yang mempunyai kenangan bagi anak muda-mudi.

Bacaan Lainnya

Namun, ia tak menyanyikannya secara langsung. Lagu ini dinyanyikan oleh Yofi Syahputri. Seorang putri daerah yang dinilai calon bintang asal Malang. Peni sengaja menciptakan lagu itu untuk meramaikan belantikan musik Indonesia dari Bumi Arema.

Peni juga baru saja meresmikan Ebes Music Production sebagai wadah potensi anak muda di Malang. Dia juga menghadirkan chanel youtube didalamnya untuk mempublikasikan lagu berjudul Bendungan Karangkates tersebut yang juga telah diunggah pada Jumat (15/7/2022).

“Saya selalu mematri di dalam diri saya, ini adalah Bumi Arema yang saya cintai, maka saya harus berprestasi untuk Bumi Arema. Saat ini saya tetap ingin berprestasi dengan mengangkat anak anak muda di Malang yang punya semangat dan berani memajukan Bumi Arema,” ungkapnya.

Melalui Ebes Music Production, Peni berambisi membangkitkan kembali kejayaan Malang Raya yang pernah menjadi sebagai barometer musik di Indonesia. Bahkan sejarah telah mencatat, satu satunya museum musik di Indonesia hanya ada di Kota Malang.

“Kami ingin mencetak generasi bintang dari Malang melalui Ebes Music Production. Tak hanya untuk Yopi, ini untuk mewadahi potensi muda di Malang. Saya ingin menampung anak anak muda di Malang untuk menjadi bintang,” ujarnya.

Di usianya yang hampir menginjak 75 tahun, Peni bertekat akan terus berperan serta dalam memajukan dan membesarkan nama Bumi Arema. Dia juga berpesan agar generasi muda di Malang Raya bisa termotivasi dan berprestasi untuk mengharumkan nama daerah.

“Kalau kita mencintai Bumi Arema, kita harus menoreh prestasi di bidang masing masing. Yang guru berprofesilah sebagai pendidik yang baik, demikian juga dengan polisi hingga pedagang pinggir jalan, berprofesilah dalam karya masing masing,” pesannya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *