Metaranews.co, Bola – Jaga kondisi fisik pemain agar tetap bugar di tengah jadwal padat Piala AFF 2022 yang padat, Tim Nasional (Timnas) Indonesia akan Carter pesawat selama perjalanan away.
Hal itu merupakan cara lain dari Timnas Indonesia untuk tetap menjaga fisik para pemain, karena jadwal Piala AFF 2022 yang begitu padat. Dengan Carter pesawat selama menjalani partai away.
Ketua PSSI Muhammad Iriawan dalam caption di akun instagramnya menyebut, bahwa para pemain Timnas berangkat menuju Malaysia untuk menghadapi Brunei Darussalam menggunakan pesawat Carter.
“Timnas Indonesia berangkat dengan pesawat carteran untuk menjaga kondisi fisik pemain,” kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan di akun Instagramnya, @mochamadiriawan84, Minggu (25/12/2022).
Para staf dan pemain pun telah bertolak ke Malaysia pada Sabtu (24/12/2022) kemarin. Dalam perjalanannya mengarungi Piala AFF 2022, Timnas akan terus menggunakan pesawat carteran termasuk ketika bertolak ke Filipina pada 2 Januari 2023 mendatang.
Melansir dari Bola.com, dipilihnya pesawat Carter sebagai transportasi Timnas dinilai sebagai langkah praktis dan tidak ada hambatan guna tetap menjaga kondisi pemain.
“Tadi malam, tepat pukul 20.00 waktu setempat, saya bersama Timnas Indonesia dan staf PSSI tiba di Malaysia untuk menghadapi Brunei Darussalam.” kata Iriawan melanjutkan.
“Padatnya jadwal Piala AFF 2022 membuat euforia kemenangan melawan Kamboja terhenti sejenak. Kami harus siap lagi untuk laga selanjutnya,” terang Iwan Bule, sapaan akrabnya melansir Bola.com.
Pertandingan partai kedua Piala AFF 2022 Grup A yang mempertemukan Indonesia melawan Brunei Darussalam rencananya akan digelar di Kuala Lumpur Stadium, Malaysia pada Senin (26/12/2022).
Saat ini, posisi klasemen Indonesia masih menempati peringkat ketiga dengan koleksi 3 poin di bawah Thailand dan Filipina. Sementara Brunei Darussalam masih terbenam di dasar klasemen dengan koleksi 0 poin dari dua pertandingan.