Waspada! Ini Dampak Negatif Makan Daging Ayam Setiap Hari

ilustrasi nasi ayam bakar (unsplash)
ilustrasi nasi ayam bakar (unsplash)

Metaranews.co, Kesehatan – Sebagai makanan yang enak dan bergizi, daging ayam menjadi salah satu menu andalan ibu di dapur. Memang daging ayam termasuk dalam diet empat sehat lima sempurna. Namun, mengkonsumsinya setiap hari tidak dianjurkan dalam ilmu kesehatan.

Seperti dikutip dari hellosehat, berikut 5 dampak negatif konsumsi daging ayam terlalu banyak bagi kesehatan.

Bacaan Lainnya

Meningkatkan kolesterol

Daging ayam memiliki kandungan lemak yang cukup tinggi. Ini karena mengkonsumsi makanan tersebut setiap hari akan meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuh. Maka tidak heran jika cukup banyak lansia yang menghindari makanan tersebut, karena berpotensi menimbulkan berbagai penyakit.

Meningkatkan berat badan

Bagi kamu yang sedang menjalani program diet, sangat tidak disarankan untuk sering-sering mengonsumsi makanan berlemak ini. Pasalnya, mengonsumsi makanan dengan kandungan lemak tinggi seperti daging ayam, bisa meningkatkan berat badan seseorang dengan cukup signifikan.

Jika mengonsumsi makanan tersebut setiap hari dan tidak mampu mengontrol nafsu makan, maka kemungkinan besar berat badan kamu akan bertambah.

Kelebihan protein dalam tubuh

Daging ayam merupakan salah satu sumber protein yang cukup tinggi. Namun, perlu diketahui bahwa terlalu sering mengonsumsi makanan tersebut dapat memicu gangguan kesehatan akibat asupan protein yang berlebihan. Beberapa di antaranya adalah keracunan, penyakit ginjal, dan penyakit jantung.

Risiko terinfeksi bakteri

Dampak negatif selanjutnya dari mengkonsumsi daging ayam adalah meningkatkan resiko infeksi bakteri Salmonella. Hal ini bisa terjadi karena pengolahan daging ayam yang tidak tepat. Misalnya mencuci daging kurang bersih atau memasaknya kurang matang.

Kekurangan nutrisi

Memasukan menu ayam setiap hari tanpa diimbangi dengan makanan lain dapat menyebabkan kekurangan nutrisi pada tubuh seseorang. Kondisi ini tentu akan mengganggu kesehatan tubuh. Jadi, perhatikan asupan makanan yang dikonsumsi ya. Pastikan porsi makanan setiap hari cukup seimbang.

Perlu disadari bahwa mengkonsumsi daging ayam setiap hari dapat menyebabkan beberapa gangguan kesehatan. Oleh karena itu, konsumsilah makanan tersebut dengan bijak dan imbangi dengan makanan lain, seperti sayur, buah, susu, dan lainnya. Dengan demikian tubuhmu akan tetap sehat dan bugar.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *