Metaranews.co, Malang – Akhir pekan ini merupakan puncak arus balik. Sebelum kembali beraktivitas setelah libur lebaran 2022, wisatawan di Kampung Warna-Warni, Jodipan, Kota Malang kembali bersinar. Saat ini, kampung tematik di Kota Malang ini mulai dikunjungi para wisatawan dari berbagai kota.
Kondisi pandemi Covid-19 yang melandai membuat para wisatawan kini bisa menikmati kembali kampung warna-warni yang menjadi salah satu ikon Kota Malang. Berbagai spot foto di lokasi kembali dipenuhi pengunjung.
“Dibanding hari biasa sekarang sudah mulai ada pengunjung lagi. Belum sebanyak biasanya, tapi lumayan untuk pemasukan warga,” ucap Sony Parin warga sekitar.
Pengurus kampung Jodipan ini menerangkan saat ini pengunjung rata-rata berasal dari luar kota. Sedangkan warga lokal justru jarang ke kampung tematik tersebut. Ditanya tentang jumlah pengunjung, Aminah, pengurus lainnya menerangkan bahwa dalam sehari rata-rata pengunjung lebih dari 100 orang.
Sebelum pandemi, katanya, pengunjung di kampung ini bisa mencapai ribuan dalam sehari. Dua tahun pandemi Covid-19 memang muram kampung warna-warni Jodipan.
“Kalau pas puasa kemarin ya sehari cuma 10 orang,” terangnya.
Dia juga mengatakan bahwa pedagang yang berjualan di wisata ini juga sedikit terbantu dengan adanya wisatawan yang datang. Meski tak mendongkrak perekonomian secara signifikan, namun tampak ada harapan yang terpancar dari wajah warga setempat yang berjualan.
“Semoga terus meningkat ya, kan sudah mulai longgar dan wisatawan sudah mulai banyak,” tandasnya.