Pembenahan Stadion Brawijaya Sudah 95 Persen, Menyisakan Tempat Broadcaster

Renovasi Ruang Broadcaster Stadion Brawijaya (Firman/Metara)

Metaranews, Kediri – Renovasi Stadion Brawijaya yang akan digunakan untuk Homebase Persik Kediri sudah hampir selesai. Perbaikan lokasi official broadcaster menjadi perbaikan terakhir.

Ketua LOC Persik Kediri Tri Widodo, mengatakan persiapan Stadion Brawijaya sebagai Homebase sudah sekitar 95 persen. Diperkirakan pada laga pertama Persik Kediri melawan Bhayangkara FC, Minggu (31/7) mendatang, sudah siap 100 persen.

Bacaan Lainnya

“Persiapan Stadion 95 persen, semoga pas hari H nanti semuanya sudah selesai semuanya,” kata Widodo, kepada metaranews.co, Kamis (28/7/2022) siang.

Dia menyebut serangkaian renovasi Stadion Brawijaya, yang didapuk resmi menjadi Homebase Persik Kediri sudah dilakukan. Mulai perbaikan rumput dan penataan dasar tanah lapangan hingga penambahan jumlah lampu penerangan stadion, yang disiapkan untuk berlaga pada malam hari.

“Stager hari ini sudah rampung hari ini, pengecatan loker pemain, lapangan sudah siap, pagar dan bangku cadangan tidak menjadi masalah. Sya kira tinggal menghadapi pertandingan tanggal 31,” ujarnya

Widodo juga menyebut secara verifikasi PT LIB dinyatakan lolos untuk Stadion Brawijaya, dapat digelar Liga 1. Seluruh kriteria dan poin sudah terpenuhi, termasuk tempat penyiaran atau broadcast.

“Memang permintaan dari PT LIB, tempat broadcastnya harus, minimal 12 meter ketinggiannya. Dan sudah kita siapkan hari ini, sudah selesai pengerjaannya,” pungkasnya.(Firman)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *