Metaranews.co, News – Seorang pria lansia ditemukan tersesat di Jalan Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo) pada Rabu (25/10/2023). Pria tersebut diketahui bernama Kasil, berusia 81 tahun, warga Dusun Duwet, Wringinanom, Kabupaten Gresik.
Kasil ditemukan petugas patroli di KM 723 jalur B dalam kondisi lemas. Petugas kemudian mengevakuasinya dan membawanya ke keluarganya.
Menurut Kanit PJR Tol Jatim III Ditlantas Polda Jatim, AKP Imam Sayfudin Rodji, Kasil tersesat saat hendak pergi ke Krian untuk membeli barang. Ia berjalan kaki dari rumahnya di Wringinanom, namun malah tersesat hingga ke tol.
“Kami menemukan seorang laki-laki yg berjalan di median tengah jalan tol, setelah dimintai keterangan, yang bersangkutan awalnya dari Wringinanom hendak ke Krian untuk membeli barang, namun tersesat dan masuk jalan tol,” ujarnya, Rabu (25/10/2023) dikutip Suara Jatim.
Imam mengingatkan agar masyarakat tidak masuk ke jalan tol karena berbahaya.
“Pejalan kaki yang masuk ke jalan tol bisa membahayakan,” katanya. “Untuk itu, kami mengimbau agar masyarakat tidak masuk ke jalur bebas hambatan tersebut.”