Quick Count Poltracking, Prabowo Unggul Diikuti Anies dan Ganjar Terbawah

Quick Count Poltracking
Capres 2024 (KPU)

Metaranews.co, News – Lembaga survei Poltracking merilis hasil hitung cepat (quick count) pemilu presiden (Pilpres) pada Rabu (14/2/2024).

Sekitar pukul 15.09 WIB, calon presiden (capres) dan wakil presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka memimpin perhitungan suara.

Bacaan Lainnya

Dalam perhitungan yang terpantau, Prabowo dan Gibran mendominasi dengan 60,59% suara. Sementara pasangan nomor urut 2, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di posisi kedua dengan 21,43% suara.

Pasangan nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD berada di urutan terakhir dengan 18%. Namun jumlah total suara yang keluar baru 38,60% suara.

Hasil quick count akan ditutup sekitar pukul 17.00 WIB. Namun KPU sendiri masih akan melakukan rekapitulasi sampai 20 Februari.

Sebagai catatan, hasil resmi Pilpres 2024 sebenarnya baru bisa diketahui sekitar sebulan setelah pemungutan suara. Namun, Undang-Undang Pemilu memperbolehkan hitung cepat.

Mahkamah Konstitusi (MK) melalui putusan 24/PUU-XVII/2019 mengatur quick count boleh disiarkan dua jam setelah selesai pemungutan suara di wilayah Indonesia bagian barat.

Adapun untuk pemilihan presiden dan wakil presiden kali ini diikuti tiga pasangan yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar selaku nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.

Sedangkan untuk Pemilu 2024 diikuti 18 partai politik nasional yakni (sesuai dengan nomor urut) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Gerindra, PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai NasDem, Partai Buruh, dan Partai Gelora Indonesia.

Berikutnya, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Hanura, Partai Garuda, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Demokrat, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Perindo, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Ummat.

Selain itu, terdapat enam partai politik lokal sebagai peserta yakni Partai Nanggroe Aceh, Partai Generasi Atjeh Beusaboh Tha’at dan Taqwa, Partai Darul Aceh, Partai Aceh, Partai Adil Sejahtera Aceh, dan Partai Soliditas Independen Rakyat Aceh.

 

 

penulis : adinda

 

Pos terkait